Beranda Politik Regenerasi Pengurus, PKS Banten Gelar Muswil ke-V

Regenerasi Pengurus, PKS Banten Gelar Muswil ke-V

Humas PKS Banten Yoga Utama.

SERANG – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten akan Gelar Musyawarah Wilayah (Muswil) bersamaan dengan acara Muswil 33 Provinsi lainnya se- Indonesia secara virtual/daring, AHAD, 27 Desember 2020. Hal ini berdasarkan Instruksi Presiden PKS Nomor 02/D/INP/DPP-PKS/2020 tentang Penyelenggaraan Muswil dan Musda.

Menurut Ketua Pelaksana Gembong R. Sumedi, Muswil akan memilih dan menetapkan Ketua DPW PKS Banten Periode 2020 – 2025 dan DPTW (Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah) PKS Banten 2020 – 2025, Sabtu (26/12/2020).

Kemudian, hari Senin tanggal 28 Desember 2020 PKS akan melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) di 8 Kabupaten/ Kota se Provinsi Banten secara serempak dan virtual pada juga bersamaan dengan Musda seluruh Kabupaten/Kota se Indonesia serempak dan virtual/daring.

Musda akan memilih dan menetapkan Ketua DPD PKS Kabupaten/Kota dan DPTD (Dewan Pimpinan Tingkat Daerah) PKS Kabupaten/ Kota Periode 2020 – 2025.

Instruksi ini akan dilaksanakan di Provinsi Banten, baik Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah PKS Provinsi Banten masa bakti 2015 – 2020, juga Dewan Pimpinan Tingkat Daerah PKS (Kota/Kabupaten) masa bakti 2015–2020.

Gembong yang juga Sekretaris Umum DPW PKS Banten menyampaikan, ada 4 Poin instruksi Presiden PKS yang ditetapkan pada 18 Desember.

Pertama, menyelenggarakan kegiatan Muswil dan Musda Partai Keadilan Sejahtera dalam rangka mempersiapkan regenerasi Kepemimpinan baik di Tingkat Provinsi dan Kota/Kabupaten yang akan diselenggarakan secara serentak dan virtual.

Kedua, mempersiapkan penyelenggaraan Muswil dan Musda PKS dengan sebaik-baiknya sesuai dengan panduan Muswil dan Musda PKS nomor 7 tahun 2020 tentang penyelenggaraan Musyawarah Wilayah dan Daerah PKS tanggal 17 Desember 2020, mensukseskan kegiatan UPA Nasional untuk memilih calon Anggota DPTW dan DPTD serentak secara Nasional pada tanggal 20 Desember 2020.

Ketiga, dapat menyelenggarakan berbagai kegiatan pendukung lainnya yang kreatif dan inovatif secara virtual di wilayah/daerah masing-masing guna menyampaikan penyelenggaraan nasional ini kepada masyarakat.

“Dan keempat, melaksanakan Instruksi Presiden ini dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh tanggung jawab,” ujarnya.

Sementara menurut Humas PKS Banten Yoga Utama, Muswil dan Musda akan digelar secara offline dan online karena masih mewabahnya virus Corona (Covid-19).

“Kami akan menerapkan protokol Covid-19 yang sangat ketat. Harus memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir, menjaga jarak dan diukur suhu tubuh sebelum memasuki ruangan untuk seluruh panitia dan peserta,” katanya. (Ink/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini