Beranda Kesehatan Anggota Dewan Minta Dinkes Pandeglang Beri Pelayanan Maksimal kepada Pasien DBD

Anggota Dewan Minta Dinkes Pandeglang Beri Pelayanan Maksimal kepada Pasien DBD

Habibi Arafat. (Memed/bantennews)

PANDEGLANG – Komisi IV DPRD Pandeglang meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) Pandeglang dan seluruh puskesmas di 35 kecamatan yang ada di Pandeglang agar memberikan pelayanan maksimal kepada pasien yang menderita penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

Kata Ketua Komisi IV DPRD Pandeglang Habibi Arafat mengaku, prihatin meningkatnya kasus DBD yang melanda warga Pandeglang di beberapa kecamatan tersebut. Ia berharap kasus tersebut segera menurun dan jangan sampai ada korban jiwa.

“Kalau sudah begini, pelayanan harus ditingkatkan dan dipriotitaskan. Supaya pasien DBD benar-benar mendapatkan pelayanan maksimal, sehingga pulihnya cepat,” ucapnya, Sabtu (18/1/2020).

Selain itu Habibi juga menegaskan, agar Dinkes dan seluruh Puskesmas memberlakukan siaga wabah DBD. Sebab kata dia, wabah ini diperhatikan terus meluas dibeberapa kecamatan.

“Siaga yang kami inginkan bukan hanya soal penanganan ketika warga sudah terjangkit, akan tetapi harus diwaspadai sejak dini penyebaran DBD tersebut, baik itu melakukan gerakan membasmi jentik dan nyamuknya melalui program fogging dan lainnya,” tutupnya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ