Beranda Cinta 4 Tips Untuk Menghindari Perceraian dan Memperkuat Pernikahan

4 Tips Untuk Menghindari Perceraian dan Memperkuat Pernikahan

Ilustrasi - foto istimewa womentalk.com

Menjalin hubungan cinta, pasti ada saja hambatan yang harus dilalui, terutama dalam sebuah pernikahan. Bila sudah menjalani kehidupan pernikahan, berbagai masalah yang ada bisa berujung pada perceraian.

Namun, perceraian bisa saja dicegah, asalkan pasangan sama-sama mau berjuang dengan melakukan beberapa cara ini, seperti yang dilansir dari womentalk.com.

1. Belajar berkompromi

Bila Anda dan pasangan ingin menghentikan terjadinya perceraian, maka tindakan pertama yang perlu Anda dan pasangan lakukan adalah komunikasi. Tenangkan pikiran dan bicarakan baik-baik, tindakan apa yang harus Anda lakukan.

Misalnya, sama-sama mengutarakan perasaan sehingga Anda dan pasangan mengerti isi hati yang dirasakan. Hal paling penting adalah menghindari sikap saling menuduh dan menghakimi. Dengan begitu, Anda dan pasangan bisa sama-sama menemukan solusi buat mencegah perceraian.

2. Belajar dari kesalahan yang terjadi dan memperbaikinya

Ketika Anda dan pasangan sama-sama mengutarakan isi hati, sekarang coba buat daftar tentang hal-hal buruk tentang masing-masing. Tulis semua keluhan, kritik, dan komentar marah, yang mungkin bisa menjadi salah satu penyebab perceraian itu terjadi.

Lalu, renungkan apa saja kesalahan yang Anda dan pasangan lakukan. Belajar dari kesalahan tersebut dan perbaiki diri untuk mempertahankan hubungan pernikahan tersebut. Ingat, Anda dan pasangan harus mau berubah menjadi lebih baik.

3. Belajar memaafkan dan melupakan

Tanpa kita sengaja, sikap kita bisa saja melukai orang lain, termasuk pasangan Anda. Coba duduk bersama dengan pasangan dan bicarakan apa saja luka yang Anda dan pasangan alami. Lalu, Anda dan pasangan perlu sama-sama belajar memaafkan luka tersebut. Bisa saja, luka itu terjadi karena salah paham dan salah pengertian. Jadi, Anda bisa belajar lebih memahami, mengerti, dan menghargai perasaan pasangan Anda.

4. Tanamkan kepercayaan

Masalah pasti ada dalam sebuah pernikahan. Namun, Anda dan pasangan perlu sama-sama menjaga kepercayaan antara satu sama lain dan juga diri sendiri. Percayalah, setiap masalah pasti ada jalan keluar dan setiap kesalahan pasti bisa diperbaiki. Ubah semua pikiran negatif Anda menjadi hal positif yang bisa membuat diri Anda menjadi lebih baik.

Memang, tidak mudah menjalani beberapa hal di atas, apalagi Anda perlu menjalaninya bersama dengan pasangan. Untuk itulah, Anda dan pasangan perlu sama-sama berjuang mempertahankan apa yang sudah Anda bangun bersama. Dibalik banyaknya cerita perceraian, ada banyak juga pernikahan yang bisa bertahan sampai akhir hidup mereka. Jadi, percayalah Anda dan pasangan bisa menjadi salah satu pasangan yang kuat dalam kehidupan pernikahan. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini