Beranda Peristiwa 385 Calon Jemaah Haji Pandeglang Segera Diberangkatkan

385 Calon Jemaah Haji Pandeglang Segera Diberangkatkan

Wawan Sofwan, Kasi Haji Kemenag Pandeglang. (Memed/bantennews)

PANDEGLANG – Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Pandeglang akan memberangkatkan sebanyak 385 calon jemaah haji kloter 40 pada  24 Juli 2019 mendatang.

Wawan Sofwan, Kasi Haji Kemenag Pandeglang mengatakan, jemaah akan didampingi petugas sebanyak 8 orang sehingga totalnya 393 orang.

“Diberangkatkan kisaran jam 7 pagi oleh bupati dan dikawal sampai ke Pondok Gede,” terang Wawan, Senin (22/7/2019).

Wawan menyebutkan sekitar 32 persen dari total 1.041 jemaah haji asal Pandeglang kondisinya lansia. Namun ia menegaskan jemaah yang saat ini diberangkatkan dalam keadaan istito’ah (dinyatakan sehat oleh Dinkes, red). Selain itu petugas dari Dinkes juga tetap memantau kesehatan  para jemaah.

“Kloter selanjutnya tanggal 25 dengan jumlah yang sama, diberangkatkannya juga masih dari Pendopo,” katanya.

Menurut Wawan, tahun ini terdapat beberapa perubahan seperti past track dan sistem zonasi dimana para jemaah haji akan dimudahkan mengurus beberapa persyaratan di Indonesia tanpa harus dilakukan kembali di Tanah Suci.

“Namanya past track jadi cepat seperti biometrik tidak lagi dilakukan di Tanah Suci, yang kedua ada yang namanya zonasi embarkasi itu kita 1 titik, jadi embarkasi JKG (Jakarta Pondok Gede) misalkan Lampung, Bekasi, Banten dan Jawa Barat ditempatkan satu tempat, itu di Roudoh untuk zona embarkasi Jakarta,” ujarnya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini