Beranda Pemerintahan Tekan Angka Covid-19, Walikota Serang Imbau Warga Terapkan Protokol Kesehatan

Tekan Angka Covid-19, Walikota Serang Imbau Warga Terapkan Protokol Kesehatan

Walikota Serang, Syafrudin

SERANG – Walikota Serang, Syafrudin mengimbau kepada seluruh warga Kota Serang untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dimana pun. Mengingat beberapa waktu terakhir banyak warga Kota Serang, terutama kluster keluarga banyak yang terpapar virus Corona.

“Saat ini kasus Corona yang terpapar berjumlah 516 kasus, yang dirawat berjumlah 53 orang, yang isolasi 214 orang, yang sembuh 233 dan yang meninggal 16 orang. Untuk itu kami mengingatkan agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan, sehingga penyebaran kasus Corona bisa berakhir,” ujarnya saat mengisi sambutan sekaligus membagikan beras kepada 192 Ponpes di Pondok Al-Mubaroq, Senin (2/11/2020).

Ia menyampaikan Pemerintah Kota (Pemkot) Serang memelalui Dinas Pertanian (Distan) Kota Serang memberikan beras kepada 192 Pondok Pesantren (Ponpes) se-Kota Serang dengan banyak 120 kilogram per Ponpes.

“Jadi per Ponpes itu menerima 120 kilogram dengan maksud ditengah Covid-19 ini bukan hanya pedagang atau pengusaha. Akan tetapi, para Kiai pun juga terdampak,” ujarnya.

Pemkot Serang mempunyai inisiatif memberikan bantuan ini kepada Ponpes. Artinya, pemberian ini bukan hanya diperuntukan untuk para Ustadz atau Kiainya saja melainkan untuk para santrinya.

“Mudah-mudahan bantuan sedikit ini bermanfaat bagi Ponpes. Bantuan ini juga Insya Allah akan tiap tahun di bulan Maulid Nabi Muhammad SAW,” ucapnya.

Selain beras, Walikota juga akan memberikan bantuan ternak ikan lele, bebek dan domba dari Distan Kota Serang.

“Memang kebanyakan bantuan ini dari pusat. Tapi kalau kami tidak meminta ke pusat maka pusat tidak akan diberikan,” ucapnya.

(Dhe/Red/SG)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ